Meningkatkan Rasa Percaya Diri Seorang Wirausaha Pemula

Meningkatkan rasa percaya diri seorang wirausaha pemula

Meningkatkan rasa percaya diri seorang wirausaha pemula patut dibahas sebab masih ada orang yang berpikir kalau membangun sebuah bisnis itu membutuhkan dana ratusan juta rupiah.

Kalau anda memang mau membangun cabang di suatu wilayah strategis demi memperluas usaha wajar dengan nominal tersebut, namun karena masih asing di dunia usaha rasanya dengan modal Rp. 1 juta juga cukup asalkan sebelumnya sudah tahu mau menjalankan bisnis apa.

Mereka sudah hampir down duluan padahal banyak loh cara untuk mendapatkan modal bisnis, yang tak kalah penting adalah mengubah mindset terlebih dahulu sebab menjadi seorang wirausaha perlu  daya juang tinggi.

Persaingan semakin ketat dan berbagai konsep bisnis kreatif bermunculan tinggal bagaimana kita mampu menyuguhi konsep unik lain dari kompetitor, lalu caranya? Observasi tentunya!

Mau seberapapun besar modal usaha yang dikucurkan kalau persiapan bisnis kurang matang percayalah kegagalan sudah menanti di depan mata.

Mencari partner juga jangan sembarangan karena akan mempengaruhi kinerja masing-masing dan ketahanan usaha.

Apa alasan anda tertarik menjadi seorang wirausaha? Keuntungan besar dan memiliki waktu banyak untuk melakukan kegiatan lain? Semudah itukah?

Kurangi mengkhayalnya kembali kepada realita, lain kalau memang anda hanya melanjutkan bisnis keluarga jadi bisa dibilang tinggal menikmati “enaknya” saja tanpa harus bersusah payah di awal.

Pola pikir seorang wirausaha adalah sebagai berikut :

  • Percaya bahwa segala kemungkinan ada
  • Hargai prestasi sekecil apapun
  • Fokus
  • Tidak suka menunda
  • Pintar dan Mudah Beradaptasi
  • Berpikiran Kritis
  • Disiplin
  • Menerima Kritik dan Saran
  • Tidak Pantang Menyerah
  • Berinovasi

Penjelasan Tentang Wirausahawan

contoh sikap percaya diri dalam kewirausahaan

Dalam bahasa inggris biasa dikenal dengan entrepreneur orang yang melakukan aktivitas/bahkan mengelola wirausaha seperti menentukan cara produksi barang, menyusun manajemen operasi cara memasarkan dan mengatur permodalan.

Baca Juga : Pinjaman Uang yang Bisa dicicil (TERMUDAH)

Siapapun bisa menjadi wirausahawan asal mempunyai tujuan dan rencana yang matang. Orientasi mereka adalah uang, sumber daya terbesar sebelum membangun usaha adalah uang. Faktor keberuntungan bagi mereka yang memiliki sikap pemberani dan suka tantangan.

Cara Meningkatkan Rasa Percaya Diri Seorang Wirausaha Pemula                

bagaimana cara meningkatkan rasa percaya diri seorang wirausaha pemula

Setelah merasa semua persiapan matang segera eksekusi hindari sifat perfeksionis menunggu sampai persiapan sempurna 100% nanti yang ada malah usaha stuck.

Kami akan memberikan beberapa cara untuk dapat meningkatkan rasa percaya diri para wirausaha pemula :

Berpenampilanlah Seperti Wirausahawan Sukses

Berpakaian merupakan cara bekomunikasi dengan orang lain dan dapat mempertegas bahwa anda mempunyai kompetensi yang memumpuni.

Sebelum bertemu klien pelajari karakteristik klien tersebut untuk menyesuaikan gaya berpakaian, agar tidak terkesan terlalu kaku.

Perbaiki Postur Tubuh

Jalan tegak lurus hindari jalan membungkuk berlaku juga ketika anda sedang mengobrol dengan klien duduklah dengan posisi senyaman mungkin tanpa memberikan kesan malas atau kurang tertarik.

Fokus Pada Masa Depan

Jauhi pikiran negatif ketika menghadapi permasalahan-permasalahan kecil dalam menjalankan usaha fokuslah pada masa depan dan segera temukan solusinya jangan ditunda-tunda agar tidak menimbulkan permasalahan lain.

Mendapatkan komplain dari klien atau konsumen? Hentikan memikirkan complain mereka berjam-jam apalagi kalau sampai seharian lebih baik meminta maaf serta tunjukkan rasa tanggungjawab dan berusaha memperbaiki kesalahan.

Berpikiran Positif

Bersyukur serta berterima kasih terhadap hal-hal kecil dapat membuat pikiran kita mampu menghasilkan ide kreatif jadikan perilaku tersebut sebagai kebiasaan.

Berkembanglah

Caranya mungkin dengan begabung di sebuah komunitas sesuai minat dan hobi anda atau mengikuti suatu pelatihan untuk mempertajam kemampuan dalam berwirausaha. Ini juga dapat meningkatkan rasa percaya diri seorang wirausaha pemula.

Istirahatkan Diri

Istirahat disini bisa kita artikan tidur selama 7 – 8 jam setiap malam, tidur siang minimal 15 menit di sela-sela kegiatan, berlibur bersama keluarga dan pasangan atau berolahraga agar badan tetap bugar.

Jangan Malu Meminta Saran

Butuh saran agar bisnis lebih berkembang ke arah yang lebih baik tak perlu merasa minder karena dengan begitu anda dapat melihat banyak hal dari sudur pandang berbeda.

Kelebihan dan Kekurangan Wirausahawan

jelaskan karakteristik kewirausahaan percaya diri

(++)

  • Merealisasikan semua ide-ide yang dimiliki
  • Kesempatan meraih cita-cita
  • Menunjukan potensi diri
  • Mendapatkan profit besar
  • Turut berkontribusi terhadap masyarakat untuk memenuhi kebutuhan
  • Bebas mengekspresikan sesuatu tanpa menyalahi aturan

(–)

  • Penghasilan tidak menetap
  • Adanya resiko gagal apalagi jika kurang berinovasi
  • Jam kerja kurang produktif kalau posisinya baru memulai usaha
  • Tanggung jawab berat
  • Sulit mendapatkan partner kerja yang satu pemikiran

Kesalahan yang Sering Dilakukan Seorang Wirausaha Pemula

menghilangkan rasa tidak percaya diri dalam berwirausaha

Dibawah ini adalah kesalahan yang sering dilakukan para wirausaha pemula atau bahkan wirausahawan yang sudah terbilang sukses pun masih melakukan kesalahan berikut ini?

Menggunakan Seluruh Tabungan untuk Modal Usaha

Kesalahan finansial di awal yaitu menggunakan seluruh tabungan pribadi entah apa yang terlintas dipikiran anda saat itu?

Langsung berharap untung besar? Kalau iya anda salah besar butuh waktu lama dan proses jatuh bangun sebelum mencapai kesuksesan, namun dengan begitu anda akan mendapatkan bahan pembelajaran untuk meningkatkan jiwa wirausahawan.

Hindari menggunakan tabungan pribadi gunakan sebagian dan sisanya ajukan pinjaman modal usaha nanti kalau sudah muncul profit bisa untuk membayar angsuran perbulannya.

Salah Dalam Mengatur Keuangan

Sisihkan dana untuk gaji karyawan, biaya operasional, biaya bahan baku, keuntungan dan biaya perawatan.

Buat catatan di excel atau menggunakan aplikasi untuk mempermudah pengecekkan penggunaan dana.

Jangan menggunakan cara manual malah memperlambat kinerja serta sulit untuk melakukan penelusuran.

Salah Memilih Rekan Bisnis

Memilih rekan bisnis hampir sama seperti mencari pasangan hidup, kenapa? Sebab kalian berdua pasti memiliki perspektif, kepribadian yang berbeda.

Hal yang dikhawatirkan bila ada konflik pribadi akan merembet ke kinerja sebenarnya ini sangat kurang profesional jadi sebelum mengajak seseorang membangun usaha ketahui bagaimana sifat atau karakteristik pribadinya.

Melupakan Perjanjian Hitam diatas Putih

Terlalu percaya rekan bisnis juga tidak baik walaupun ia saudara atau sahabat dekat anda, bisnis tetaplah bisnis jadi harus menggunakan perjanjian diatas putih agar kalian berdua tahu pembagian “beban kerja” seadil mungkin.

Apalagi keuntungan perjanjian hitam diatas putih? Terlihat lebih profesional memisahkan masalah pribadi dengan bisnis.

Jika salah satu dari kalian melanggar perjanjian serta merugikan (moril dan materil) akan mendapatkan punishment sesuai perjanjian yang tertera.

Belum merasa yakin hingga menyerahkan semuanya ke rekan bisnis? Galilah potensi anda untuk meningkatkan rasa percaya diri seorang wirausaha pemula, bagaimanapun anda harus turut berperan.

Kurangnya Analisa Bisnis

Konsep bisnis asal-asalan, target pasar salah, pemilihan lokasi kurang tepat, teknik pemasaran dan branding (personal/usaha) yang salah dapat dipastikan ketahanan bisnis hanya bisa sekitar 6 bulan lebih bahkan bisa lebih cepat dari 6 bulan.

Merasa modal kuat? Kemungkinan kecil untuk balik modal sebab sejak awal semua terkesan kurang matang.

Semoga tips meningkatkan rasa percaya diri seorang wirausaha pemula ini bisa memunculkan pikiran positif dalam berbisnis!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WhatsApp Chat Only